Kapolda Sumut Imbau Rumah Sakit Polri Tidak Boleh Cari Profit Saja

Medan IDN Times - Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto baru saja meresmikan fasilitas kesehatan yang baru di sejumlah rumah sakit milik Polri. Agus meresmikan langsung fasilitas baru di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan dan Tingkat III Tebing Tinggi.
Bagi Agus, ini adalah bentuk pengabdian Polri untuk masyarakat. Dia ingin semua elemen masyarakat bisa menikmati fasilitas kesehatan yang baik.
“Dengan diresmikannya fasilitas yang ada di rumah sakit Bhayangkara Tingkat II Medan dan Tingkat III Tebing Tinggi ini bisa meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat," kata Agus disela peresmian di Medan, Rabu (2/10).
1. Peningkatan fasilitas harus sejalan dengan pelayanan

Ada enam fasilitas yang diresmikan. Agus ingin fasilitas ini digunakan untuk meningkatkan pelayanan.
Enam fasilitas yang ditingkatkan di masing-masing rumah sakit antara lain, Pusat Endoskopi, Nicu Picu, BDRS (Bank Darah RS), Instalasi Rehabilitasi Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Medan dan Apotik Bhayangkara Farma, ICU (Intensive Care Unit) di RS Bhayangkara Tingkat III Tebing Tinggi.
2. Rumah Sakit Polri tidak boleh hanya cari untung saja

Agus pun kembali menegaskan jika pihak rumah sakit harus memberikan pelayanan optimal. Jangan sampai, rumah sakit dianggap hanya mencari keuntungan.
"Jadi jangan hanya mengejar profit saja, namun salah satu kebijakan bapak Kapolri adalah bagaimana pendekatan soft untuk mendorong komunitas, dokter, bidan untuk dapat memberikan kepedulian sosial kepada masyarakat di wilayahnya masing-masing," ungkap Agus.
3. Polisi harus punya tanggung jawab sosial

Agus juga mengingatkan seluruh jajarannya untuk menjalankan tanggung jawab sosial. Karena pada setiap profesi, ada ilmu yang harus memberikan manfaat.
“Ilmu yang diperoleh menuntut kita bukan hanya mencari rezeki, namun juga menyalurkannnya kepada masyarakat yang membutuhkan. Tidak semua dari kita yang beruntung. Masih banyak saudara kita yang ada dipedalaman belum mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik. Kita sangat bersyukur dengan adanya fasilitas-fasilitas dalam dedikasinya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, tidak terkecuali bagi anggota kepolisian, keluarga besar Polri, namun juga untuk masyarakat umum," pungkasnya.















